Hasil Pemeriksaan 48 Swab dari Enam Kabupaten/Kota di NTT Negatif

KUPANG, NTT PEMBARUAN.com- Hasil pemeriksaan 48 Swab di Laboratorium Biomolekuler RSUD Prof.Dr. W.Z Johannes Kupang, Minggu, 7 Juni 2020 dari enam kabupaten/kota di Nusa Tenggara Timur (NTT) semuanya negatif.

Enam kabupaten/kota yang dimaksud, yakni  Kota Kupang, Ende, Manggarai Barat (Mabar), Manggarai Timur (Matim), Manggarai, Sumba Timur (Sumtim), dan Sumba Barat Daya (SBD), sebut Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT, Dr. drg. Dominikus Minggu Mere,M.Kes  kepada wartawan di Kantor Dinas Kesehatan Provinsi NTT, Minggu (7/6/2020) petang.

Dengan demikian, jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 di NTT masih hingga kondisi, Minggu, 7 Juni 2020 tetap bertahan 103 orang, sembuh 30 orang, yang sedang dirawat 72 orang, dan yang meninggal dunia satu orang, ujar Domi Mere.

Ada pun rincian untuk 103 pasien positif Covid-19 di NTT, yakni, Kota Kupang 29 orang, sembuh 12 orang, sedang dirawat 16 orang, dan meninggal satu orang,  Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) 4 orang, sembuh 3 orang dan sedang dirawat satu orang.

Selanjutnya, Kabupaten Rote Ndao 2  orang, sembuh satu orang, sisa satu orang sementara dirawat, Kabupaten Ende 12 orang, sembuh dua orang, sedang dirawat 10 orang, Kabupaten Sikka 27 orang, sembuh 6 orang, masih dirawat 21 orang.

Kabupaten Flores Timur (Flotim) 2 orang, Manggarai Barat (Mabar)  15 orang, sembuh 4 orang,  dan masih dirawat 11 orang, Sumba Timur 8 orang, sembuh dua orang dan sedang dirawat 6 orang, Manggarai 1 orang, dan Nagekeo 3 orang. (ade)

Bagikan