Pj. Gubernur NTT Letakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Koperasi Kemala Kupang

KUPANG, NTT PEMBARUAN.id – Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia G. L. Kalake, SH, MDC melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Koperasi dan Sekretariat Bersama Kerukunan Marga Lamahala (Kemala) Kupang di Jalan Nusa Bunga, Kelurahan Kayu Putih, Kota Kupang, Sabtu (13/1/2024).

Pada kesempatan itu, Pj. Gubernur Kalake berharap, agar koperasi itu berkembang sebagai pilar pembangunan ekonomi masyarakat.

“Koperasi itu salah satu pilar ekonomi kerakyatan kita. Ini penting karena melibatkan masyarakat banyak dan ada keinginan kuat untuk membina koperasi ini lebih luas kedepannya hingga ke pelosok. Koperasi adalah salah satu pilar ekonomi masyarakat yang harus didukung, harapannya agar koperasi ini berkembang lebih luas dan dijalankan berdasarkan dengan prinsip dan aturan yang ada sehingga terus berkembang dan memberi sumbangan serta kontribusi ekonomi kedepan,”jelas Ayodhia.

Ketua Kemala Kupang, Mustafa Abdurahman menyampaikan terima kasih kepada Penjabat Gubernur atas kehadirannya dan telah menjadi anggota kehormatan Koperasi Kemala Kupang.

“Insya Allah tahun depan gedung ini sudah mulai digunakan untuk kegiatan koperasi dan sekretariat bersama,” harap dia.

Menurut rencana, awal Maret 2024 menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) kedua yang akan dihadiri 65 anggota koperasi,”kata beliau.

Hadir pada kegiatan itu, Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi NTT, Sulastri Rasyid, Anggota DPRD Provinsi NTT, Mohammad Ansor, Keluarga Besar Kemala Kupang dan Ikatan Pelajar Mahasiswa Lamahala Kota Kupang. (Biro Apim NTT/red)

 

 

Bagikan