Libur Nataru, Basarnas Kupang Siagakan Personil

KUPANG, NTT PEMBARUAN.id – Personil Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) di Pulau Timor, Sumba dan Rote disiagakan untuk mengantasipasi kecelakaan saat libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. 

Hal ini diungkapkan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kupang, I Putu Sudayana di Kupang, Jumat (22/12/2023).

“Seluruh personil Basarnas dalam wilayah kerja Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang dalam kondisi siaga SAR guna mengantisipasi adanya kecelakaan yang membahayakan jiwa manusia selama liburan Natal berlangsung,” ujar Putu.

Ia mengatakan, telah melakukan pemantauan secara langsung ke Posko Terpadu Nataru di Pelabuhan Tenau Kupang untuk melihat kesiapan para personil gabungan dalam mengahadapi arus mudik liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

“Kunjungan ke Posko Terpadu di Pelabuhan Tenau Kupang untuk melihat secara langsung kondisi di posko di dermaga penyeberangan menjelang Natal dan Tahun Baru,” kata I Putu Sudayana.

I Putu Sudayana mengatakan, persiapan dilakukan untuk mewaspadai adanya peningkatan mobilitas saat libur Natal dan Tahun Baru.

Menurut dia, siaga SAR khusus Nataru ini rutin dilaksanakan dalam rangka memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa Basarnas dengan kekuatan personil serta dukungan peralatan maupun sarana prasarana yang dimiliki siap siaga menghadapi kedaruratan baik kecelakaan, bencana maupun kondisi membahayakan jiwa manusia. (red/*)

Bagikan