Kasus Covid-19 di Kabupaten Trendnya Menurun

OELAMASI, NTT PEMBARUAN.com- Jumlah kasus baru Covid-19 hingga tanggal 26 November 2021 di Kabupaten Kupang 2 kasus, namun secara keseluruhan trendnya menurun.

Berdasarkan  Press Release Ketua Satgas Covid-19 Kabupaten Kupang, Ir. Obed Laha yang diterima media ini dari Bagian Prokopim Setda Kabupaten Kupang, Sabtu (27/11/2021) jumlah kasus baru hingga 26 November 2021 sebanyak 2 kasus.

Jumlah spesimen RT.PCR yang dikirim ke laboratorium sejak 1 Januari 2021 sampai dengan 26 November 2021 sebanyak 4.458 pesimen, jumlah specimen penduduk berdomisili di Kabupaten Kupang sebanyak 3.712 orang yang sudah mendapat jawaban hasil pemeriksaan, dan hasil positif 968 specimen.

Sementara, total positif Covid-19 di Kabupaten Kupang hingga 26 November 2021 sebanyak 2.822 orang, sembuh 2.742 orang, meninggal dunia 75 orang, masih dirawat dan diisioalasi 5 orang.

Lima orang yang masih dirawat/diisolasi itu tersebar di Kecamatan Kupang Timur, 2 orang isolasi mandiri, Kupang Tengah, 2 orang masing-masing satu orang isolasi mandiri dan satu orang dirawat di RST Wirasakti Kupang, Kecamatan Amarasi 1 orang dirawat di RS Boromeus Kota Kupang.

Sementara itu, capaian vaksinasi  di Kabupaten Kupang, untuk SDM Kesehatan dosis I, 1.990 (127,73 %), dosis II, 1.847 (118,55 %), dosis III, 950 (61,55 %), lansia untuk dosis I, 10.398 (34,40 %), dosis II, 4.983 (16,49 %), petugas publik, dosis I, 37.546 (133,51 %), dosis II, 27.921 (99,29 %), masyarakat rentan dan umum dosis I, 64.020 (35,35 %), dosis II, 29.779 (16,44 %), remaja dosis I, 28.960 (71,67 %), dan  dosis II, 11.783 (29,16 %).

Dengan demikian, tofal cakupan vaksinasi di Kabupaten Kupang untuk dosis I, 143.576 (51,02 %), dosis II, 76.659 (27,24 %) dan dosis III, 969 (0,34 %). (Humas Prokopim Setda Kabupaten Kupang/red)

Bagikan