Merasa Diperas, Hans Ancam Polisikan Panitia Turnamen Golomongkok Cup III

BORONG, NTT PEMBARUAN. id – Merasa diperas dan mengrusaki baliho Caleg, Yohanes Rumat, Calon Legislatif (Caleg) DPRD NTT Periode 2024-2029 dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daerah Pemilihan (Dapil) Manggarai Raya (Manggarai, Manggarai Barat dan Manggarai Timur) ancam polisikan Panitia Turnamen Golomongkok Cup III.

“Kita lapor nanti terkait kasus penurunan dan pengerobekan baliho milik saya serta pemerasan yang dilakukan Panitia Turnamen Golomongkok Cup III di Kota Borong, Kabupaten Manggarai Timur,” kata Yohanes Rumat, Caleg DPRD NTT dari PKB Dapil Manggarai Raya kepada media ini via telepon, Minggu (30/7/2023).

Kepada panitia, Yohanes Rumat minta untuk segera menyampaikan permohonan maaf dan mengakui kesalahannya.

Sementara dalam press release yang diterima media ini dari Yohanes Rumat menyebutkan, panitia sedang memeras sponsor.

“Kami telah menjawab proposal yang panitia ajukan ke saya, selaku Caleg DPRD NTT dari PKB dan Agustinus Sarifin, Caleg PKB untuk DPR RI sebesar Rp 11.200.000,” sebut Rumat.

Dana itu sifatnya, kata Rumat, untuk mendukung terselenggaranya Turnamen Golomongkok Cup III.

“Dari dana yang kami kirim dengan kesepakatannya memasang baliho kedua Caleg masing-masing Yohanes Rumat dan Agustinus Sarifin,” terang dia. Kesepakatan itu sudah berjalan sejak awal pembukaan Turnamen.

” Kalau sejak awal, kami tidak menyetor uang sebagai sponsor maka tidak mungkin terjadi pemasangan baliho dan tidak mungkin hadir saat pembukaan turnamen ini,” tukasnya.

Jika uang sebesar Rp 11,2 juta menurut panitia tidak terima dan hanya meneria uang Rp 150.000 lewat kepok, kami merasa panitia ini sedang memeras saya dan teman saya, Agustinus Sarifin. Sebab, uangnya kami sudah kirim ke panitia melalui Rikardus dan Stef,” terang dia.

“Saya dan pak Agus sifatnya sponsorship. Artinya, hak kami terpasangnya semua baliho dan kewajiban kami menyetor uang sebesar Rp 11.200.000,” paparnya.

“Seperti apa pengaturan uang yang kami bantu, kami tidak ada urusan lagi, demikian juga kekurangan- kekurangan.yang terjadi di panitia kami tidak ada urusan, semua nya itu urusan.panitia. Kalau yg terjadi baliho kami dirusaki panitia maka tugas kami untuk mencari,” ujar beliau.

Dalam waktu dekat ini, ia segera membuat laporan resmi ke polisi untuk mengusut tuntas para pelaku atau oknum panitia yang tidak bertanggung jawab atas perbuatannya, sekaligus akan melaporkan.pencemaran nama baik kami melaui.narasi dan pengumuman di hadapan para penonton tentang diri kami,” ungkap dia.

Untuk itu, pihaknya memberi kesempatan untuk membuat surat pernyataan minta maaf atas perbuatan merusak baliho n pengumuman pencemaran nama baik.(yos)

Bagikan