Kapal Nelayan Bermuat 36 Penumpang Tenggelam di Pulau Kera

KUPANG, NTT PEMBARUAN.id- Sebuah kapal nelayan bermuatan 36 penumpang yang hendak berekreasi di Pulau Kera Tenggelam di sekitar perairan antara Pelabuhan Perikanan Oeba dan Pulau Kera, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Minggu (10/3/2023).

Kapal itu tenggelam karena dihantam gelombang saat menuju Pulau Kera.

Ke-36 penumpang yang ada di dalam kapal tersebut berhasil diselamatkan oleh Tim SAR Gabungan.

Sesuai press release yang diterima media ini dari Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang, Senin (11/3/2024) menyebutkan kapal nelayan bermuatan 36 penumpang dari Pelabuhan Perikanan Oeba menuju Pulau Kera tenggelam, Minggu (10/3/2024).

Awalnya, Minggu, 10 Maret 2024 sekitar pukul 16.15 Wita, Kantor Basarnas Kupang menerima telepon dari Bapak Dedi yang menginformasikan peristiwa tenggelamnya kapal tersebut.

Atas dasar laporan itu, Basarnas Kupang bergerak cepat untuk menyelamatkan 36 penumpang di kapal tersebut.

36 penumpang yang berhasil diselamatkan oleh Tim SAR Gabungan dan dievakuasi ke TPI Oeba itu masing-masing, Hasnaini (39),  Elma (31), Salmia (17), Taufik (18), Aldi, (16), Iksar (11), Ikvan (10), Dira, (18), Sakti (18), Hasrul (11) dan Jufri  (15).

Berikutnya, Aswar (23), Awal (40), Wendi (28), Ikbal (20), Rendi ( 27), Ikram (27), Putra (22), Anto ( 21), Isnan (15), Hasan (30), Risal (28),Yayan (35), Ipan (27), Dian (32), Riva (33), Ratih (19), Ana (21), Imut (10), Husnul (12), Tata (11), Nanda (13 ), Mika (10), Kembar (12), Adam (12) dan Udin (28).

Semua korban berhasil diselamatkan Tim SAR Gabungan bersama perahu nelayan ke Pelabuhan TPI Oeba, selanjutnya diserahkan ke keluarga.

Unsur SAR yang terlibat, Kantor PDP Kupang, Polres Kupang Kota, Brimob NTT, Bakamla Kupang, Polair NTT, BPBD Provinsi NTT, Dinsos NTT (Tagana), dan Nelayan setempat. (red/*)

Bagikan