Sambut HUT Ke–77 RI Tahun 2022, SMPN 6 Kupang Tengah Gelar Berbagai Lomba

KUPANG, NTT PEMBARUAN.id — Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke–77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022, SMP Negeri 6 Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur menggelar berbagai perlombaan yang sudah berlangsung sejak tanggal 8 –16 Agustus 2022.

Hal itu disampaikan Kepala SMP Negeri 6 Kupang Tengah, Alfret A. Anabanu, S.Pd kepada media ini di sekolahnya, Sabtu (13/8/2022).

Sejumlah lomba yang dilakukan di sekolahnya seperti, lomba olahraga volly putri dan lomba futsal putra yang berlangsung dari tanggal 8 — 10 Agustus 2022.

Dilanjutkan lomba lari karung dan lomba gigit sendok yang berlangsung tanggal 11 Agustus 2022.

Kemudian, Sabtu (13/8/2022) lomba menyanyi solo dan tarian kreasi dengan lagu wajib Ibu Pertiwi, salah satu lagu Nasional ciptaan Ismail Marzuki dan lagu pilihannya adalah lagu daerah yaitu Bolelebo lagu daerah dari Rote Ndao dan Bale Nagi lagu daerah dari Flores Timur.

@nttpembaruan

♬ suara asli – NTT Pembaruan

Sementara, lomba senam kesegaran jasmani akan digelar, Senin (15/8/2022), lomba kebersihan dan keindahan kelas pada Selasa (16/8/2022) yang diikuti semua kelas dari kelas VII, VIII dan X.

Alfret yang juga Sekretaris Umum PBVSI Kabupaten Kupang itu mengatakan, lomba yang dilakukan selain untuk memeriahkan HUT Ke–77 Kemerdekaan RI Tahun 2022, juga untuk membentuk karakter mental siswa/i, sehingga ketika mereka tampil dimana saja tidak gugup/minder karena sudah terbiasa dari sekolah.

“Kenapa kami masukan tarian kreasi dan solo? Untuk mempertahankan budaya kita karena akhir–akhir ini budaya kita semakin terkikis oleh zaman. Anak–anak masa kini lebih tertarik ke tarian–tarian yang bernuansa barat.Karena itu, kita terus hidupkan budaya di kalangan siswa,” tandasnya.

Begitupun, lomba volly dan futsal sebagai langkah persiapan awal menghadap lomba Liga Pelajar Tingkat Kabupaten Kupang pada cabang olahraga volly, futsal dan seni tari ke depan.

Rencana itu, lanjut dia, sudah dibahas dalam Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Tingkat Kabupaten Kupang belum lama ini.

“Oleh karena itu, kami persiapkan anak–anak dari sekarang lewat lomba volly, futsal dan seni tari. Lewat lomba ini, kami bisa melihat potensi anak untuk terus dilatih sehingga ketika ada event olahraga mereka sudah siap bertanding,” terang Ketua Wasit Volly Kabupaten Kupang itu.

Menyinggung soal hadiah kepada sang juara, Wasit Bola Volly Nasional (C) ini mengatakan, targetnya bukan hadiah, tetapi tujuan utamanya adalah bagaimana siswa/i itu bisa memahami dan mengerti tentang perjuangan para pahlawan Bangsa Indonesia terdahulu yang dengan keringat darah merebut kemerdekaan dari tangan penjajah.

“Kalau dulu, para pahlawan bangsa kita merebut kemerdekaan dengan senjata bambu runcing.Tapi, sekarang kita mengisi kemerdekaan itu dengan belajar dan bekerja keras untuk meraih keberhasilan,” imbuhnya.

Karena para peserta lomba ini adalah siswa/i, tambah Alfret, maka hadiah yang nanti diberikan kepada juara I, II, III dan IV/juara harapan I berupa perlengkapan sekolah seperti buku tulis dan belpoin. (red)

Bagikan