Ratusan KK Terdampak Badai Tropis Seroja di Penfui Timur Terima Bantuan dari K-Link

KUPANG, NTT PEMBARUAN.id – Lebih kurang 200 kepala keluarga (KK) yang terkena dampak bencana alam badai siklon tropis seroja di Desa Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (14/4/2021)  menerima bantuan dari PT. K-Link Indonesia.

“Ini adalah bantuan kemanusiaan sebagai bentuk kepedulian sesama dari  K-Link Indonesia terhadap masyarakat yang tertimpa bencana alam di NTT termasuk para korban yang terkena dampak badai siklon tropis seroja, Minggu,4 April 2021 lalu di Desa Penfui Timur,”kata  Manager PT. K-Link Indonesia Area Wilayah Timur, Zakharya kepada media ini disela-sela pemberian bantuan tersebut, Rabu (14/4/2021).

Perusahaan K-Link yang sudah 18 tahun masuk di Indonesia tersebut berkantor pusat di Jakarta yang memiliki cabangnya di Kota Kupang ini bergerak di bidang penyediaan produk-produk kesehatan, pertanian, otomotif, dan kecantikan.

Ada sekitar 500 paket bantuan yang disalurkan untuk masyarakat NTT yang terkena dampak bencana alam termasuk masyarakat Desa Penfui Timur yang tertimpa badai siklon tropis seroja, Minggu, 4 April 2021 lalu.

Selain masyarakat Desa Penfui Timur, PT. K-Link Indonesia juga telah menyalurkan bantuan ke beberapa daerah lainnya di NTT yang terkena dampak bencana alam, seperti, Kota Kupang, Timor Tengah Selatan (TTS), Timor Tengah Utara (TTU),  Malaka, Belu, Sabu Raijua, Lembata, Flores Timur, dan Alor.

Bentuk bantuan yang diberikan berupa selimut, sarung, handuk, sabun mandi, pasta gigi, shampo, biskuat, air mineral, pembalut wanita, susu, dan indomie dengan tujuan untuk meringankan beban para korban bencana.

“Karena bantuannya terbatas, kami tidak bisa memenuhi semua permintaan masyarakat. Ini hanya bentuk kepedulian dan perhatian dari perusahaan terhadap masyarakat yang tertimpa bencana alam di NTT beberapa hari lalu,” ujarnya.

Aksi peduli sesama yang dilakukan K-Link Indonesia ini bukan saja di NTT, tetapi hampir semua daerah yang terkena bencana di Indonesia seperti Sulawesi, Kalimantan, Sumatra dan beberapa daerah lainnya di Indonesia.

“Kami berharap, masyarakat tetap tabah dalam menghadapi musibah ini, dan Tuhan tetap mempunyai rencana yang terbaik untuk masyarakat yang terkena musibah. Mudah-mudahan dengan kehadiran kami membawa berkat dan suka cita bagi saudara-saudara yang terkena dampak bencana alam badai siklon tropis seroja, Minggu, 4 April 2021 lalu,”harap Zakharya.

Sementara itu, Koordinator Posko Inisiatif Tanggap Bencana Alam Desa Penfui Timur, Kornelis Tanggu Bore,SH yang juga salah satu Leader K-Link Kupang, mengaku, bantuan yang disalurkan itu atas inisiatif dirinya.

Hatinya tergugah untuk mencari sumber bantuan, setelah melihat beberapa kepala keluarga (KK) yang tertimpa bencana badai siklon tropis seroja, Minggu, 4 April 2021 lalu datang mengungsi ke rumahnya  karena rumah-rumah mereka hancur berantakan.

“Kebetulan saya, salah satu anggota K-Link, saya konsultasi ke pusat awalnya untuk bantuan Sembako. Tetapi, dengan standart manajemen K-Link Yayasan Foundation K-Link Care Peduli Sesama, dari K-Link hanya mengirimkan 500 paket untuk didistribusikan kepada seluruh korban yang terdampak bencana alam di NTT, mulai dari daratan Timor (Malaka, Belu, TTU, TTS, Kabupaten Kupang dan Kota Kupang), Sabu Raijua, Flores Timur, Lembata dan Alor.  Saya minta untuk Desa Penfui Timur 100 paket, ditambah 100 paket Sembako dari salah satu Biara Susteran PI Nasipanaf Kupang, sehingga total seluruh bantuannya 200 paket,” sebut Kornelis.

Menurut dia, bantuan yang disalurkan kepada para korban bencana badai siklon tropis seroja baik yang datangnya dari K-Link Indonesia maupun dari sebuah Biara Susteran di Kupang itu sudah melalui koordinasi dengan Kepala Desa Penfui Timur.

“Setelah saya kordinasi dengan Kepala Desa Penfui Timur, beliau  meminta saya untuk mengambil langsung data-data warga yang terkena dampak badai siklon tropis seroja di dusun-dusun dan RT-RT yang ada,”tandas Kornelis.

Sehari sebelumnya, tepatnya pada hari Selasa, 13 April 2021, Kornelis bersama kawan-kawannya telah membagikan bantuan sembilan bahan pokok (Sembako) sumbangan dari Biara Susteran PI Nasipanaf Kupang berupa beras dan supermie kepada masyarakat yang tertimpa badai siklon tropis seroja di Matani dan Kaniti, Desa Penfui Timur.

Sedangkan bantuan yang diserahkan dari K-Link Indonesia, Rabu,14 April 2021  untuk warga di tiga dusun, yakni Dusun I, II dan  III, Desa Penfui Timur berupa sebuah selimut, sebuah sarung, sebuah handuk, biskuat, sabun mandi, pasta gigi, pembalut wanita, air mineral, mi instan,ultra milk, dan shampoo. (red)

Bagikan