Categories Daerah Humaniora

Warga Oebelo Hilang Saat Mencari Ikan di Perairan Panmuti

OELAMASI, NTT PEMBARUAN.id- Aji Daud, salah seorang nelayan dari Desa Oebelo, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur dikabarkan hilang saat mencari ikan Perairan Panmuti.

Sesuai rilis yang diterima media ini dari Humas  Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kupang, Rabu (31/3/2021) menyebutkan, Rabu (31/3/2021) pukul 07.50 Wita, Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kupang menerima laporan dari Bapak Stefen Henukh tentang kecelakaan kapal 1 (satu) orang terjatuh dan tenggelam di Perairan Panmuti, Desa Oebelo, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Provinsi NTT.

Dari laporan yang diterima diketahui bahwa pada hari Rabu (31/3/2021) pukul 04.00 Wita, seorang nelayan bernama Aji Daud (24) terjatuh dari perahu motor saat mencari ikan menggunakan pukat, dan hingga saat ini belum ditemukan.

Selanjutnya, pada Rabu  (31/3/2021) pukul 08.05 Wita, diberangkatkan Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang berjumlah 10 (sepuluh orang) dengan menggunakan 1 (satu) unit Truck Personil dan 1 (satu) unit Rescue CAR, dilengakapi palsar laut  lainnya menuju lokasi kejadian dengan jarak tempuh 14 KM guna melaksanakan operasi SAR.

Pukul 08.35 Wita, Tim Rescue tiba di LKK dan langsung berkoordinasi dengan pihak berwajib serta keluarga korban. Selanjutnya, Tim Rescue melaksanakan briefing dan mulai melakukan pencarian di sekitar lokasi jatuhnya korban.

Pada pukul 12.20 Wita, diberangkatkan 1 (satu) unit RIB 10 Kupang dari Pelabuhan Navigasi dengan 6 (enam) ABK menuju LKK dengan jarak tempuh 13 NM dan radial 67° 30′ guna membantu proses pencarian korban. Luas area pencarian korban adalah 5 NM.

Hingga pukul 13.15 Wita, proses pencarian korban masih nihil. Tim Rescue pun masih tetap melakukan pencarian korban tersebut.

Unsur SAR yang terlibat dalam pencarian, Kantor PDP Kupang, BPBD Kabupaten Kupang, keluarga korban dan masyarakat setempat. (red/*)

Berita Terbaru